Seperti malam-malam lainnya, malam ini kembali saya melaksanakan tugas rutin saya. Setelah menidurkan si Rayyan, saya lantas menyiapkan susu, mengunci pintu-pintu, merapikan mainan, merapikan barang-barang yang berserakan tak karuan dan terakhir mematikan lampu-lampu yang tidak terpakai.
Kadang jika belum terlalu larut betul, biasanya saya menyapu seluruh bagian dalam rumah atau mencuci peralatan makan yang kotor sehingga esok paginya saya bisa mengerjakan pekerjaan rumah lainnya lebih awal. Sebab aktivitas pagi hari kami memang selalu berburu dengan waktu.
Sebelum tidur, biasanya saya masuk kamar istri saya. Kami memang tidur terpisah. Saya menemani Rayyan sementara istri saya menemani si Titan. Dan seperti biasanya, lampu kamar itu selalu menyala sementara empunya telah tertidur lelap.